Pengembangan Kit ELISA bersama PT. Biomedical Technology Indonesia
PSSP, Bogor – Kunjungan Kepala Pusat Studi Satwa Primata (PSSP) LPPM-IPB, drh Huda S. Darusman, MSi, PhD, dan Sekretaris Eksekutif PSSP LPPM-IPB, Dr Uus Saepuloh, SSi, MBiomed, ke PT Biomedical Technology Indonesia (PT BMTI) di Jalan Taman Kencana No.3 Bogor telah dilaksanakan pada tanggal 3 November 2022. Kunjungan ini diterima oleh Direktur PT BMTI, drh Gunadi Setiadarma, ditemani oleh Reza Kristiyna, SSi dan Hanan Mukriadi, SEI, ME. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka kerja sama dengan mitra peneliti terkait penelitian LPDP RISPRO yaitu Penelitian Pengembangan Kit Penapisan Penyakit Degeneratif Alzheimer dan penelitian PDUPT terkait Pengembangan Kit Deteksi Antibodi SARS-CoV-2. (HD/US)