Pemenang Pertanyaan Berhadiah
Pemenang Pertanyaan Berhadiah
PSSP IPB mengadakan lomba mengidentifikasi dua spesies satwa primata Indonesia, alhamdulillah ada 25 peserta yang menjawab benar terhadap pertanyaan tersebut, yaitu
- Macaca nigra/ Yaki
- Macaca fascicularis/ Monyet Ekor Panjang
Secara diundi, telah terpilih lima nama pemenang sebagai berikut:
- Prof. Dr. Ir. Herry Suhardiyanto, M.Sc (Rektor IPB)
- Erlin Trisyulianti, SPT, MSi (Direktur Sumber Daya Manusia IPB)
- drh. Dordia A. R., MSi (IPHK – FKH)
- Esih Kurniasih (IPHK – FKH)
- Dr. Ir. Iwan Hilwan, MS (Departemen Silvikultur – Fahutan)
Hadiah yang diberikan merupakan hadiah menarik berupa merchandise khas PSSP IPB yang bertemakan Satwa Primata Indonesia. Selamat kepada para pemenang.
Semoga makin banyak warga Indonesia yang mengenali kekayaan alam Indonesia, khususnya satwa primata endemik Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi:
Tita Ratnasari ( 085718006195 )