Monev Internal Program Matching Fund 2023 Tahap 1
PSSP, Bogor – Lembaga Kawasan Sains dan Teknologi (LKST) IPB melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Internal Program Matching Fund (MF) 2023 Tahap 1 dalam rangka pemantauan dan pengawasan pelaksanaan Program MF serta berkenaan dengan syarat pencairan dana program MF tahap 2. Pelaksanaan kegiatan tersebut pada hari Selasa, 12 September 2023 pukul 08.00 – 11.00 WIB bertempat di Ballroom Gedung Startup STP IPB Lantai 5, Jl. Taman Kencana No. 3 Bogor. Masing-masing pengusul melakukan verifikasi selama 30 menit. Monev tersebut dihadiri oleh 17 tim peneliti Batch 1 pada gelombang 1 & 2. Hadir pada kesempatan Monev tersebut sebagai salah satu pengusul dari Pusat Studi Satwa Primata (PSSP) yaitu drh. Huda Shalahudin Darusman, MSi, PhD selaku ketua tim pengusul yang didampingi Dr Silmi Mariya, SSi, MSi selaku anggota tim pengusul dan Gita Permatasari, S.KPm selaku tim administrasi. (GPS/US)