IPB Awarding Day 2020: Apresiasi IPB University kepada Stakeholder dan Mitra Terbaik
Telah digelar acara IPB Awarding Day 2020 pada hari Sabtu, 31 Oktober 2020 di IPB International Convention Center. Acara tersebut dihadiri oleh Rektor IPB University, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Ketua Himpunan Alumni (HA) IPB, dan perwakilan penerima penghargaan dari setiap kategori.
IPB Awarding Day merupakan bentuk apresiasi dari IPB University kepada para stakeholder dan mitra terbaik, baik yang berasal dari internal maupun mitra eksternal yang selama ini memberikan dukungan untuk kegiatan pendidikan, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan inovasi serta media massa pendukung pemberitaan IPB University. Sejumlah alumni inspiratif, peneliti, inovator, tokoh pengabdi masyarakat dan para dosen yang berkontribusi dalam publikasi internasional juga telah memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan IPB University.
Pusat Studi Satwa Primata (PSSP) mendapatkan penghargaan untuk subkategori Pusat Studi Terbaik dalam Penelitian Hasil Kerjasama pada IPB Awarding Day 2020. Dr Huda S Darusman selaku Ketua PSSP hadir dalam acara tersebut dan menerima penghargaan langsung dari Rektor IPB University.
Selain penghargaan, acara tersebut juga dimeriahkan oleh pertunjukan dari Agria Swara, pemenang favorit Campus Harmony 2020, dan juga berbagai tarian tradisional. Pengumuman pemenang lomba cover lagu “Campus Harmony 2020” dan juga launching album “Kampus Terbaik” karya Prof Dr Arif Satria, SP, MSi turut menjadi highlight dari acara tersebut.